Jakarta, 20 Maret 2025 – PT Bank OCBC NISP Tbk (OCBC) telah menyelenggarakan Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2025 di OCBC Tower, Jakarta, yang juga dapat diakses secara elektronik melalui aplikasi eASY.KSEI. Dalam rapat ini, pemegang saham menyetujui seluruh mata acara yang diajukan, mencerminkan kepercayaan terhadap Bank.
Persetujuan Pemegang Saham atas Lima Mata Acara RUPST
Dalam RUPST 2025, OCBC mendapatkan persetujuan atas:
Parwati Surjaudaja, Presiden Direktur OCBC mengatakan, “Kami mengapresiasi kepercayaan dan dukungan para pemegang saham atas seluruh keputusan yang diambil dalam Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) 2025. Dengan kinerja keuangan yang solid, kami semakin optimistis dalam menghadapi tahun-tahun mendatang. Akuisisi Bank Commonwealth yang dilanjutkan dengan penggabungan ke dalam OCBC, telah memperkuat posisi kami dalam industri perbankan, sejalan dengan komitmen kami untuk memberikan solusi keuangan yang inovatif dan berkelanjutan bagi nasabah.”
Kinerja Keuangan Utama (Konsolidasi) per 31 Desember dalam IDR triliun, kecuali % | |||
---|---|---|---|
Deskripsi | 2024 | 2023 | ∆% YoY |
Laba Bersih | 4,9 | 4,1 | 19% |
Kredit - bruto | 170,5 | 154,1 | 11% |
Simpanan Nasabah | 205,9 | 181,8 | 13% |
Jumlah Aset | 281,0 | 249,8 | 13% |
Jumlah Ekuitas | 40,7 | 37,3 | 9% |
OCBC merupakan salah satu bank dengan peringkat kredit tertinggi di Indonesia yakni peringkat AAA(idn)/stabil dari PT Fitch Ratings Indonesia. Kualitas kredit Bank senantiasa terjaga baik, ditunjukkan dengan rasio Kredit Bermasalah Bruto yang stabil di angka 1,6% dan Loan at Risk yang turun 0,4% secara point to point, dibanding tahun sebelumnya.
Atas konsistensi dan pencapaiannya, OCBC kembali meraih penghargaan sebagai The Bank of the Year-Indonesia oleh Majalah The Banker, yang merupakan bagian dari Financial Times Group selama tujuh tahun berturut-turut.
Pengembangan Teknologi Untuk Meningkatkan Pengalaman Nasabah
OCBC terus berinovasi dan berinvestasi dalam Teknologi Informasi yang komprehensif dan relevan dengan kebutuhan nasabah.
Di penghujung tahun 2024, jumlah transaksi melalui e-channel berhasil mencatatkan pertumbuhan 58% YoY. Pengguna aktif individu internet banking dan OCBC Mobile meningkat sebesar 20% YoY, sedangkan pengguna aktif OCBC Business Mobile untuk nasabah korporasi mengalami peningkatan jumlah pengguna sebesar 30% YoY.
Pada 2024, OCBC meluncurkan fitur-fitur terbaru di OCBC Mobile yang membuat nasabah semakin nyaman bertransaksi secara digital. Fitur-fitur tersebut di antaranya Financial Fitness Check Up Lite, di mana nasabah bisa memeriksa skor kesehatan finansialnya melalui aplikasi secara langsung. Selain itu nasabah juga dapat melakukan jual beli mata uang asing dari pukul 00:00 hingga 23:30 setiap hari kerja.
Untuk terus meningkatkan pengalaman nasabah, selama tahun 2024, OCBC meresmikan 3 Premium Guest House (PGH) baru di Bandung, Jakarta, dan Semarang. PGH merupakan inovasi layanan perbankan yang mengedepankan interaksi, edukasi, dan advisory terkait pengelolaan keuangan bagi nasabah yang dirancang khusus untuk memberikan pengalaman perbankan yang lebih personal dan interaktif. Per Desember 2024, bank memiliki 26 Premium Guest House di Indonesia yang mencerminkan dedikasi OCBC untuk terus berinovasi demi kepuasan nasabah.
Komitmen Keberlanjutan: Pembiayaan Hijau dan CSR Berdampak
OCBC terus berkontribusi dalam menciptakan dampak positif bagi lingkungan dan masyarakat:
Membantu UMKM #BeraniNaikLevel & Dukung Individu Lebih #FUNanciallyFit
OCBC berkomitmen untuk terus mendorong kesehatan finansial di kalangan individu maupun bisnis. Sebagai bagian dari komitmen ini, Bank secara konsisten meningkatkan kapabilitas platform edukasinya, www.ruangmenyala.com, dengan menyediakan berbagai fitur baru. Salah satunya fitur di mana anggota Ruang Menyala maupun nasabah dapat langsung menjadwalkan sesi konsultasi keuangan dengan Certified Financial Planner secara gratis di website tersebut untuk dapat membantu mereka semakin #FinanciallyFit.
Untuk mendukung UMKM, OCBC juga meluncurkan:
Dengan kinerja keuangan yang kuat, investasi dalam teknologi, serta komitmen terhadap keberlanjutan dan pemberdayaan ekonomi, OCBC terus berupaya memberikan dampak positif bagi individu, bisnis, keluarga, dan negeri.
“Ke depan, kami akan terus memperkuat transformasi digital, mengembangkan solusi keuangan yang lebih inklusif, serta menciptakan dampak positif bagi masyarakat dan lingkungan. Kami percaya bahwa kesuksesan OCBC tidak hanya diukur dari pertumbuhan bisnis, tetapi juga dari kontribusi kami dalam membangun masa depan yang lebih baik bagi semua,” tutup Parwati Surjaudaja.
Tentang OCBC
PT Bank OCBC NISP Tbk ‘OCBC’ didirikan di Bandung pada 1941 dengan nama Nederlandsch Indische Spaar en Deposito Bank. Selama lebih dari 83 tahun perjalanan, Bank mengalami beberapa kali perubahan nama menjadi 'Bank NISP', kemudian 'Bank OCBC NISP', hingga pada 14 November 2023 lalu, nama merek dan logo menjadi ‘OCBC’. Per tanggal 31 Desember 2024, OCBC melayani nasabah melalui 207 jaringan kantor di 54 kota di Indonesia. Selain itu, nasabah juga dapat bertransaksi melalui 531 ATM OCBC, lebih dari 90.000 jaringan ATM di Indonesia, dan sekaligus terhubung dengan lebih dari 580 jaringan ATM OCBC Group di Singapura dan Malaysia. OCBC pun melayani nasabah melalui berbagai channel digital, termasuk mobile banking dan internet banking – baik untuk individu maupun korporasi. OCBC merupakan salah satu bank dengan peringkat kredit tertinggi di Indonesia yakni peringkat AAA(idn)/stabil dari PT Fitch Ratings Indonesia.
Brand & Communication Division, OCBC
OCBC Tower, Jl Prof Dr Satrio Kav 25, Jakarta 12940
Tel: 021- 25533888; Fax: (62)-021-57944000
Email: brand.communication@ocbc.id
Website: www.ocbc.id
Aleta Hanafi Division Head aleta.hanafi@ocbc.id, Mobile: 62-8119860068 |
Chandra Novita Publicist chandra.novita@ocbc.id Mobile: 62-8111071069 |
Nadya Maharani Publicist nadya.maharani@ocbc.id Mobile: 62-8118725945 |
Novi Henriatika Publicist novi.henriatika@ocbc.id Mobile: 62-8119812329 |