Prediksi Harga Emas Tahun 2025, Semakin Naik?

21 Nov 2024

Tahun 2025 tinggal beberapa bulan lagi. Salah satu yang menarik perhatian para investor adalah soal prediksi harga emas yang tahun 2024 mengalami peningkatan cukup tajam. Bagaimana prediksi harga emas 2025?

Bank-bank raksasa global memperkirakan emas akan masih akan mengalami kenaikan. Bahkan, harga emas disinyalir bakal kembali memecahkan rekor hingga 2025.

Sejumlah analis memprediksi harga emas akan melanjutkan tren positif. Artinya, harga logam mulia berwarna kuning itu diprediksi akan terus mengalami kenaikan di tahun 2025.

J.P Morgan, salah satu perusahaan jasa keuangan dari Amerika Serikat menyebutkan, harga emas pada tahun 2025 akan naik karena beberapa faktor pendorong.

Faktor-faktor tersebut antara lain karena kebangkitan arus masuk ke dana yang diperdagangkan di bursa (ETF) serta ekspektasi pemotongan suku bunga tambahan dari bank-bank sentral dari seluruh penjuru dunia.

Salah satunya adalah Federal Reserve Amerika Serikat (The Fed). Penurunan suku bunga menjadi sentimen positif bagi emas sebagai instrumen investasi yang tidak memberikan bunga.

Baca Juga: Cara Investasi Emas Agar Untung & Minim Risiko Bagi Pemula

Namun seiring sentimen pemangkasan suku bunga global, ketidakpastian ekonomi global, hingga memanasnya konflik geopolitik telah mendorong emas melesat lebih dari 28% sepanjang 2024 ini.

Tren tersebut akan terus berlanjut di tahun 2025. Beberapa bank papan atas dunia memprediksi harga logam kuning itu menembus US$3.000 tahun depan.

Harga Emas Naik 27% di 2024

Menurut laporan Reuters, harga emas mengalami kenaikan yang sangat signifikan selama tahun 2024. Dari data Reuters menyebutkan, kenaikan emas tercatat lebih dari 27% atau US$570 per ons.

Dengan data tersebut, emas berada di jalur kenaikan tahunan terbesar sejak tahun 2010. Hal itu pun memposisikan logam kuning itu sebagai aset investasi paling menyala tahun ini.

Tren kenaikan harga emas diprediksi akan terus berlanjut pada tahun 2025. Sejumlah perusahaan investasi merekomendasikan emas sebagai investasi jangka panjang, salah satunya Goldman Sachs.

"Rekomendasi jangka panjang kami untuk emas karena dorongan bertahap dari suku bunga global yang lebih rendah, permintaan bank sentral yang lebih tinggi secara struktural, dan manfaat lindung nilai emas terhadap risiko geopolitik, keuangan, dan resesi," kata Goldman Sachs dilansir Reuters (1/10).

Cara Investasi Emas agar Untung

1. Tentukan Tujuan Investasi

Menentukan tujuan investasi sangat penting agar kamu serius dalam menjalankannya. Jangan sampai investasi yang kamu lakukan hanya ikut-ikutan sehingga kamu akan dengan mudah menjual aset padahal belum menguntungkan. Ingatlah bahwa investasi emas adalah salah satu investasi yang sifatnya jangka panjang.

2. Perhatikan Pasar dan Konsultasi dengan Ahli

Jika kamu berinvestasi pada emas, kamu perlu memperhatikan kondisi pasar. Carilah informasi agar kamu menemukan waktu yang tepat untuk menjual dan membeli emas. Saat ini ada banyak situs dan aplikasi untuk meneropong harga emas seperti Kitco, Goldprice, dan UBS Gold.

3. Pilihlah Jenis Emas yang Sesuai

Meski perhiasan yang kamu beli terbuat dari emas, namun itu bukanlah investasi. Selain terkena beban pembuatan perhiasan saat membeli, harga perhiasan itu akan berkurang saat dijual kembali.

Untuk investasi, belilah emas batangan atau koin dengan kadar emas murni. Kamu juga bisa berinvestasi melalui aplikasi emas digital yang kini banyak ditawarkan oleh Bank.

4. Jangan Berhutang untuk Investasi Emas

Ini adalah kesalahan para investor pemula. Pastikan uang yang kamu pakai untuk membeli emas adalah uang dingin, bukan uang hasil berhutang. Pastikan kamu memiliki modal yang cukup untuk mulai berinvestasi agar tak buru-buru menjual saat kepepet.

5. Siapkan Dana Cadangan

Investasi emas bukanlah dana cadangan. Jadi sebisa mungkin, sediakan dana cadangan untuk situasi darurat. Hal itu akan menyelamatkan investasi kamu jika sewaktu-waktu ada hal di luar rencana sehingga tidak perlu menjual emas.

6. Jual ke Pihak yang Memberikan Harga Tinggi

Usahakan untuk menjual kembali di tempat kamu membeli sebelumnya. Apalagi bila kuitansi pembelian masih ada. Jika ada perjanjian buy back guarantee, cobalah mencari informasi apakah harganya sudah terbaik.

Bila ada tempat lain yang bersedia membeli dengan harga lebih tinggi, abaikan saja garansi itu. Jika menjual ke Logam Mulia Aneka Tambang, konon ada kemungkinan harganya sedikit lebih tinggi daripada di toko emas biasa.

Baca Juga: Tertarik Membuka Tabungan Emas Digital? Yuk, Simak Caranya!

Investasi Emas di OCBC

Buat yang ingin berinvestasi emas, kamu bisa mencoba menabung melalui Tabungan Emas berbasis Syariah di Bank OCBC. Tak perlu repot datang ke kantor cabang, kamu bisa berinvestasi melalui aplikasi OCBC mobile.

Di Tabungan Emas OCBC, kamu bisa mulai berinvestasi emas mulai Rp10.000 saja. Saldo Tabungan Emas akan tercermin dalam bentuk gramasi emas dan nilai rupiahnya.

Berbicara soal keamanan, Tabungan Emas di OCBC sangat aman karena fisik emas dijamin 100% di Pegadaian. Emas yang kamu tabung di OCBC juga dapat dicetak menjadi emas batangan di Pegadaian.

Berikut cara untuk membuka Tabungan Emas di OCBC mobile:

  1. Nasabah wajib memiliki Rekening Bank OCBC dalam mata uang Rupiah, sebagai rekening relasi dan aplikasi OCBC mobile.
  2. Proses KYC
    Untuk keperluan data oleh pihak Pegadaian, pada saat akan melakukan registrasi dan transaksi pertama kali, Nasabah wajib melakukan verifikasi data Nasabah dengan langkah sebagai berikut:
    1. E-KTP
      Upload E-KTP, Input NIK, nama lengkap, nama ibu kandung, tempat lahir, tanggal lahir, jenis kelamin, dan alamat.
    2. Foto selfie + E-KTP
      Upload foto selfie dengan E-KTP
    3. Pemilihan Outlet Pegadaian
      Nasabah wajib memilih Outlet Pegadaian untuk pengambilan buku tabungan dan fisik emas apabila Nasabah ingin melakukan cetak buku tabungan atau cetak fisik emas. Pemilihan Outlet Pegadaian ini bersifat tetap dan tidak dapat diubah di kemudian hari kecuali ditentukan lain oleh Pegadaian.

Jadi tunggu apa lagi? Yuk buruan segera buka Tabungan Emas di OCBC dan mulai berinvestasi emas!

Baca Juga: Ketahui Kerugian Investasi Emas Antam dan Tips Menghadapinya


Story for your Inspiration

Baca

Investasi - 17 Apr 2025

Harga Emas Catatkan Rekor Baru!

Baca

Edukasi, Life Series - 9 Apr 2025

US “Liberation Day” - Tariffs, tensions, and turbulence

See All

Produk Terkait

Individu

Individu

Solusi perbankan OCBC siap bantu kamu penuhi semua aspirasi dalam hidup #TAYTB
OCBC mobile
ONe Mobile

OCBC mobile

Tumbuhkan uang dalam 1 aplikasi bersama OCBC mobile yang baru.
Nyala Bisnis

Nyala Bisnis

Layanan saldo gabungan untuk mengatur keuangan pribadi dan bisnis secara terpadu

Download OCBC mobile