Berapa Upah Minimum Kerja di IKN?

20 Nov 2024

Penasaran berapa upah minimum bekerja di Ibu Kota Nusantara (IKN)? Yuk simak penjelasan berikut!

Ibu Kota Nusantara (IKN) merupakan kawasan ibu kota negara yang dikelola secara berbeda dibanding kota atau provinsi lain di Indonesia. Salah satunya dari sisi administratif, IKN dipimpin oleh seorang Kepala Otorita.

Selain itu, sistem pengupahan pekerja di IKN ternyata juga ada sedikit perbedaan dibanding provinsi atau kota lain. Misalnya, UMP di provinsi lain ditetapkan oleh Gubernur, sementara di IKN ditetapkan oleh Kepala Otorita IKN.

Baca juga: 5 Cara Menghitung Keuntungan Jualan, Pengusaha Wajib Tau!

Aturan Upah di IKN?

Secara aturan, upah minimum di IKN menggunakan aturan yang sama dengan provinsi lain, yaitu Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 36 Tahun 2023 tentang Pengupahan.

Upah minimum di IKN ditetapkan oleh Kepala Otorita sejak pemindahan Ibu Kota Negara. Dalam praktiknya, upah di IKN diumumkan setiap tanggal 21 November, dan mulai berlaku sejak 1 Januari.

Setelah penetapan Upah minimum Ibu Kota Nusantara, penetapan Upah minimum Ibu Kota Nusantara tahun berikutnya dilakukan dengan penyesuaian nilai Upah minimum.

Dalam menetapkan upah minimum ini, Kepala Otorita boleh berkoordinasi dengan kementerian maupun Provinsi Kalimantan Timur. Koordinasi bisa dilakukan jika:

  • data yang digunakan untuk penetapan dan penyesuaian Upah minimum;
  • lembaga yang diperlukan dalam penetapan dan penyesuaian Upah minimum.

Baca juga: 10+ Rekomendasi Kerja Freelance untuk Pelajar, Wajib Coba!

Berapa Upah Minimum di IKN?

Merujuk Pasal 81C peraturan tersebut, ketika upah minimum di IKN belum berlaku, maka besarannya disesuaikan dengan upah minimum Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kabupaten Kutai Kartanegara.

Melansir berbagai sumber, Upah Minimum Provinsi (UMP) di Kalimantan Timur pada 2024 ini adalah Rp3.360.858.

Sementara, Kabupaten Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara, serta kota/kabupaten lain di Kaltim, upah minimumnya sebagai berikut:

  • Kabupaten Penajam Paser Utara: Rp3.715.817,74
  • Kabupaten Kutai Kartanegara: Rp3.536.506,28
  • Kota Samarinda: Rp3.497.124,13
  • Kota Balikpapan: Rp3.475.595
  • Kota Bontang: Rp3.549.307,67
  • Kabupaten Kutai Timur: Rp3.515.324
  • Kabupaten Kutai Barat: Rp.3.711.017,82
  • Kabupaten Paser: Rp3.372.362
  • Kabupaten Berau: Rp 3.832.297

Sehingga, upah minimum di IKN masih berkisar angka-angka tersebut, hingga adanya penetapan upah oleh Kepala Otorita.

Baca juga: 4 Cara Cek Saldo BPJS Ketenagakerjaan Lengkap dan Terbaru

Bijak Mengelola Gaji

Gaji dan upah yang diterima dari pekerjaan tentu harus dikelola dengan baik. Tujuannya agar penggunaan uang lebih terkontrol, dan membantu terwujudnya tujuan keuangan yang diinginkan.

Mengelola gaji ini bisa dilakukan dengan memanfaatkan layanan perbankan yang menguntungkan, seperti Nyala dari OCBC.

Nyala adalah layanan perbankan dari OCBC yang memberikan manfaat terbaik berdasarkan saldo gabungan dari berbagai produk yang kamu miliki di OCBC.

Kamu yang membuka tabungan Nyala by OCBC akan langsung mendapatkan bonus hingga Rp1,5 Juta dalam bentuk Poin Seru!

Poin Seru adalah satuan reward di OCBC. Kamu sebagai nasabah akan mendapatkan Poin Seru dengan melakukan aktivitas perbankan OCBC, dimana 1 Poin Seru sama dengan Rp20.

Cara dapat Poin Seru juga cukup mudah. Kamu hanya perlu gabung layanan Nyala minimum Nyala Basic atau Premier Banking, lakukan aktivitas perbankan dengan OCBC, ari menabung hingga belanja.

Semakin banyak aktivitas perbankan yang dilakukan, makin banyak Poin Seru yang didapatkan. Adapun aktivitas perbankan yang bisa mendapatkan Poin Seru antara lain:

  • Transaksi Pembayaran Pembelian dan QR Pay dengan OCBC mobile
  • Peningkatan Saldo Tabungan
  • Tabungan Berjangka dan Reksa Dana Berjangka
  • Transaksi Kartu Kredit Platinum
  • Berbagai program khusus OCBC

Selain bonus berupa Poin Seru, pembukaan layanan Nyala juga membuatmu berkesempatan mendapat hadiah mulai dari shopping voucher hingga saldo e-wallet sebesar Rp200 Ribu!

Untuk mendapatkan shopping voucher atau saldo e-wallet Rp 200.000, kamu hanya perlu aktifkan layanan Nyala dan jaga saldo gabungan kamu minimum Rp1 Juta selama minimum 1 bulan.

Saldo yang dimaksud bisa berupa saldo tabungan, deposito, rekening giro, tabungan berjangka, dan produk investasi.

Berikut benefit lain yang bisa kamu dapat dengan membuka Nyala:

  • Pilihan lengkap tabungan dan investasi
  • Bebas biaya transfer BI-FAST tanpa batas
  • Bebas biaya transfer online antar bank hingga 30x
  • Tarif khusus biaya transfer valas 1x per bulan untuk Nasabah level benefit Nyala Pro & Master
  • Bebas biaya tarik tunai hingga 30x
  • Bebas biaya top up e-wallet dan tagihan bulanan hingga 30
  • Gratis ikut kelas finansial tanpa batas
  • Gratis konsultasi hingga 6x dengan Nyala Trainer

Baca juga: 10 Cara Menabung 5 Juta dalam 3 Bulan, Simak Strateginya!

Cara Buka Nyala

Untuk menikmati semua kemudahan dan benefit Nyala tersebut, kamu perlu mendownload aplikasi OCBC mobile di App Store dan Play Store terlebih dulu.

Berikutnya lakukan pendaftaran atau pembukaan layanan Nyala dengan lima langkah mudah sebagai berikut:

  1. Buka aplikasi OCBC mobile, klik ‘Daftar OCBC mobile’ lalu pilih ‘Saya Belum Punya Rekening’
  2. Pilih layanan ‘Nyala’, buat akun dan aktifkan Nyala. Siapkan E-KTP dan klik ‘Ajukan Produk’
  3. Lengkapi data diri, lalu pilih kartu debit dan lokasi pengiriman kartu
  4. Verifikasi video, lalu kamu akan mendapat Nomor Rekening dan User ID. Masukkan User ID dan Password sementara yang dikirim via SMS
  5. Buat Password dan PIN Transaksi, lalu setujui syarat dan ketentuan
  6. Lakukan setoran awal dan rekening bisa digunakan

Selain Nyala, OCBC mobile juga memberi kemudahan. Melalui aplikasi ini, kamu bisa melakukan berbagai transaksi mulai dari menabung, investasi, hingga mengajukan pinjaman.

Selain itu, OCBC mobile juga punya fitur Life Goals yang bisa membantumu mencapai tujuan finansial. Yuk, gunakan OCBC mobile dan dapatkan semua kemudahannya sekarang!

Baca juga: Cara Menabung 20 Juta dalam 1 Tahun, Gaji UMR Bisa Coba


Story for your Inspiration

Baca

Tips & Trick, Life Series - 29 Nov 2024

Aplikasi Manajemen Keuangan Mahasiswa, Pentingkah?

Baca
Tabungan Emas

Edukasi, Investasi - 29 Nov 2024

Cara Mudah Investasi Emas untuk Mahasiswa, Yuk Segera Mulai!

See All

Produk Terkait

Individu

Individu

Solusi perbankan OCBC siap bantu kamu penuhi semua aspirasi dalam hidup #TAYTB
Nyala

Nyala

Dorong ambisimu untuk wujudkan kebebasan finansial, karena Tidak Ada Yang Tidak Bisa dengan Nyala OCBC
OCBC mobile
ONe Mobile

OCBC mobile

Tumbuhkan uang dalam 1 aplikasi bersama OCBC mobile yang baru.

Download OCBC mobile