Berapa sih gaji dan tunjangan PNS di Kementerian Hukum dan HAM alias Kemenkumham? Berikut rinciannya!
Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia atau Kemenkumham adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan hukum dan hak asasi manusia.
Kemenkumham berada di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden. Kemenkumham dipimpin oleh seorang Menteri yang ditunjuk dan diberhentikan langsung oleh Presiden.
Kementerian ini pertama kali dibentuk pada tanggal 10 Oktober 1945 dengan nama Departemen Kehakiman. Menteri Kehakiman yang pertama menjabat adalah Soepomo.
Baca juga: Investasi Apa yang Menguntungkan saat Rupiah Melemah?
Tugas dan Fungsi Kemenkumham
Berdasarkan Peraturan Presiden Nomor 44 Tahun 2015, Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia mempunyai tugas menyelenggarakan urusan pemerintahan di bidang hukum dan hak asasi manusia untuk membantu Presiden dalam menyelenggarakan pemerintahan negara.
Dalam melaksanakan tugas tersebut Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia menyelenggarakan fungsi:
- perumusan, penetapan dan pelaksanaan kebijakan di bidang peraturan perundang-undangan, administrasi hukum umum, pemasyarakatan, keimigrasian, kekayaan intelektual, dan hak asasi manusia;
- koordinasi pelaksanaan tugas, pembinaan, dan pemberian dukungan administrasi kepada seluruh unsur organisasi di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia;
- pengelolaan barang milik/kekayaan negara yang menjadi tanggung jawab Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia;
- pengawasan atas pelaksanaan tugas di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia;
- pelaksanaan bimbingan teknis dan supervisi atas pelaksanaan urusan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia di daerah;
- pelaksanaan pembinaan hukum nasional;
- pelaksanaan penelitian dan pengembangan di bidang hukum dan hak asasi manusia;
- pelaksanaan pengembangan sumber daya manusia di bidang hukum dan hak asasi manusia;
- pelaksanaan kegiatan teknis yang berskala nasional;
- pelaksanaan kegiatan teknis dari pusat sampai ke daerah; dan
- pelaksanaan dukungan yang bersifat substantif kepada seluruh unsur organisasi di lingkungan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.
Baca juga: Ide Bisnis Modal Rp20 Juta: Buka Barbershop
Gaji dan Tukin PNS Kemenkumham
PNS Kemenkumham memiliki dua sumber penghasilan yaitu gaji pokok dan tunjangan kinerja atau tukin. Gaji pokok diberikan berdasarkan golongan PNS, sementara tukin berdasarkan kelas jabatan.
1. Gaji PNS Kemenkumham
Berikut adalah rincian gaji PNS Kemenkumham berdasarkan golongan sebagaimana peraturan terbaru:
- Gaji PNS Golongan I
- Golongan Ia: Rp1.685.664 - Rp2.522.664
- Golongan Ib: Rp1.840.860 - Rp2.670.732
- Golongan Ic: Rp1.918.728 - Rp2.783.700
- Golongan Id: Rp1.999.944 - Rp2.901.420
- Gaji PNS Golongan II
- Golongan IIa: Rp2.183.976 - Rp3.643.488
- Golongan IIb: Rp2.385.072 - Rp3.797.604
- Golongan IIc: Rp2.485.944 - Rp3.958.200
- Golongan IId: Rp2.591.136 - Rp4.125.600
- Gaji PNS Golongan III
- Golongan IIIa: Rp2.785.752 - Rp4.575.312
- Golongan IIIb: Rp2.903.580 - Rp4.768.848
- Golongan IIIc: Rp3.026.484 - Rp4.970.592
- Golongan IIId: Rp3.154.464 - Rp5.180.760
- Gaji PNS Golongan IV
- Golongan IVa: Rp3.287.844 - Rp5.400.000
- Golongan IVb: Rp3.426.948 - Rp5.628.420
- Golongan IVc: Rp3.571.884 - Rp5.866.452
- Golongan IVd: Rp3.722.976 - Rp6.114.636
- Golongan IVe: Rp3.880.548 - Rp6.373.296
2. Tunjangan Kinerja PNS Kemenkumham
Selain gaji, PNS Kemenkumham juga mendapatkan tunjangan kinerja yang diberikan berdasarkan kelas jabatan. Jumlah tukin ini bisa menjadi sangat besar.
- Kelas Jabatan Tingkat 17: Rp33.240.000 per bulan
- Kelas Jabatan Tingkat 16: Rp27.577.500 per bulan
- Kelas Jabatan Tingkat 15: Rp19.280.000 per bulan
- Kelas Jabatan Tingkat 14: Rp17.064.000 per bulan
- Kelas Jabatan Tingkat 13: Rp10.936.000 per bulan
- Kelas Jabatan Tingkat 12: Rp9.896.000 per bulan
- Kelas Jabatan Tingkat 11: Rp8.757.600 per bulan
- Kelas Jabatan Tingkat 10: Rp5.979.200 per bulan
Baca juga: Tips Mulai Bisnis Coffee Shop Modal Rp50 Juta Plus Rincian Anggarannya!
Gaji Besar, Tabungan Harus Besar!
Gaji dan tunjangan sebagai PNS Kemenkumham seperti rincian di atas akan semakin besar seiring dengan masa kerja, kenaikan pangkat, dan prestasi.
Nah, besarnya penghasilan tentu harus diiringi dengan porsi tabungan yang juga besar. Dengan menabung atau investasi, kamu mewujudkan tujuan keuangan di masa mendatang.
Saat ini banyak platform tabungan yang bisa kamu manfaatkan untuk menyimpan uang. Salah satunya adalah Nyala dari OCBC.
Nyala adalah layanan perbankan dari OCBC yang memberikan manfaat terbaik berdasarkan saldo gabungan dari berbagai produk yang kamu miliki di OCBC.
Artinya, kamu bisa mendapatkan manfaat dari setiap produk OCBC yang kamu miliki, mulai dari tabungan, deposito, rekening giro, tabungan berjangka, hingga produk investasi.
Mendapatkan benefit dari Nyala sangat mudah. Cukup dengan memiliki total saldo gabungan rata-rata mulai Rp1 Juta per bulan, maka kamu sudah bisa mendapatkan banyak keuntungannya.
Nyala memberikan solusi untuk menumbuhkan uang dan menikmati benefit yang diberikan setiap bulan. Benefit yang diberikan antara lain:
- Pilihan lengkap tabungan dan investasi
- Bebas biaya transfer BI-FAST tanpa batas
- Bebas biaya transfer online antar bank hingga 30x
- Tarif khusus biaya transfer valas 1x per bulan untuk Nasabah level benefit Nyala Pro & Master
- Bebas biaya tarik tunai hingga 30x
- Bebas biaya top up e-wallet dan tagihan bulanan hingga 30
- Gratis ikut kelas finansial tanpa batas
- Gratis konsultasi hingga 6x dengan Nyala Trainer
- Rewards lebih dari Rp1,5 Juta dalam bentuk Poinseru
Untuk menikmati semua kemudahan dan benefit Nyala tersebut, kamu perlu mendownload aplikasi OCBC mobile di App Store dan Play Store terlebih dulu.
Berikutnya lakukan pendaftaran atau pembukaan layanan Nyala dengan lima langkah mudah sebagai berikut:
- Buka aplikasi OCBC mobile, klik ‘Daftar OCBC mobile’ lalu pilih ‘Saya Belum Punya Rekening’
- Pilih layanan ‘Nyala’, buat akun dan aktifkan Nyala. Siapkan E-KTP dan klik ‘Ajukan Produk’
- Lengkapi data diri, lalu pilih kartu debit dan lokasi pengiriman kartu
- Verifikasi video, lalu kamu akan mendapat Nomor Rekening dan User ID. Masukkan User ID dan Password sementara yang dikirim via SMS
- Buat Password dan PIN Transaksi, lalu setujui syarat dan ketentuan
- Lakukan setoran awal dan rekening bisa digunakan
Selain Nyala, OCBC mobile juga memberi kemudahan. Melalui aplikasi ini, kamu bisa melakukan berbagai transaksi mulai dari menabung, investasi, hingga mengajukan pinjaman.
Selain itu, OCBC mobile juga punya fitur Life Goals yang bisa membantumu mencapai tujuan finansial. Yuk, gunakan OCBC mobile dan dapatkan semua kemudahannya sekarang!
Baca juga: 7 Cara Memulai Bisnis Fashion Modal Kecil