Keutamaan sedekah subuh sudah banyak dibahas. Tak heran jika umat Muslim berbondong-bondong mengamalkannya. Apalagi saat ini, melakukan sedekah subuh semakin mudah dilakukan. Salah satunya lewat celengan sedekah subuh.
Sebagaimana sabda Rasulullah SAW dalam sebuah hadis riwayat Bukhari Muslim, beliau menyampaikan keutamaan melakukan sedekah di waktu menunaikan salat subuh sebagai berikut.
“Tidak ada satu subuh pun yang dialami hamba-hamba Allah kecuali turun kepada mereka dua malaikat. Salah satu di antara keduanya berdoa, ‘Ya Allah, berilah ganti bagi orang yang berinfaq’, sedangkan yang satunya lagi berdoa, ‘Ya Allah, berilah kerusakan bagi orang yang menahan hartanya’.” (HR Bukhari Muslim).
Kemudian, apabila kita mengamalkan sedekah subuh dengan ikhlas karena Allah SWT, kita juga akan mendapatkan keutamaan-keutamaan yang lain. Sebagaimana hadis berikut ini.
“Sesungguhnya, sedekah orang Muslim akan menambah umur, menghindarkan kematian buruk, dan dengannya Allah menghapus sifat somboing dan angkuh.” (HR Baihaqi).
Baca Juga: Niat Sedekah Tingkatkan Iman, Malah Kena Penipuan!
Apa Itu Celengan Sedekah Subuh?
Dalam menunaikan sedekah subuh, kita diberi banyak kemudahan. Salah satunya adalah dengan membuat celengan sedekah subuh. Memangnya boleh uang sedekah subuh dikumpulkan terlebih dahulu seperti menabung?
Jawabannya, tentu diperbolehkan. Kamu bisa mengumpulkan uang ke dalam celengan subuh untuk nantinya diserahkan ke masjid atau orang yang membutuhkan.
Yang penting adalah niatnya. Jangan lupa meniatkan sedekah subuh saat mengumpulkan uang tersebut. Bacaan yang bisa kamu amalkan sebelum melakukan sedekah subuh adalah sebagai berikut.
نَوَيْتُ التَّقَرُّبَ اِلَى اللهِ تَعَالَى وَاتِّقَاءَ غَضَبِ الرَّبِّ جل جلاله وَاتِّقَاءَ نَارِ جَهَنَّمَ وّالتَّرَحُّمَ عَلَى الاخْوَانِ وَصِلَةَ الرَّحِمِ وَمُعَاوَنَةَ الضُّعَفَاءِ وَمُتَابَعَةَ النَّبِيِّ صلى الله عليه وسلم وَاِدْخَالَ السُّرُوْرِ عَلَى اْلاِخْوَانِ وَدَفْعِ البَلاَءِ عَنْهُ وَعَنْ سَائِرِ اْلمُسْلِمِيْنَ وَاْلاِنْفاقَ مِمَّا رَزَقَهُ الله وَقَهْرَ النّْفسِ والشّيطان
“Nawaitut taqoruba ilallahi ta’ala wattiqoaa ghadlabir rabbi jalla jalaluhu wattiqoa nari jahannama wattarakhkhuma ‘ala ikhwani wa shilatur rahimi wa mu’awanatadh dlu’afai wa mutaba’atan nabiyyi shallallahu ‘alaihi wa sallama wa idkholas sururi ‘alal ikhwani wa daf’il balai ‘anhu wa ‘an sairil muslimina wal infaqo mimma razaqohullahu wa qohran nafsi wasy syaithoni”
Artinya: “Aku niat (bersedekah) untuk mendekatkan diri kepada Allah, menghindari murka Tuhan, menghindari api neraka jahannam, berbelas kasih kepada saudara dan menyambung silaturahmi, membantu orang-orang yang lemah, mengikuti Nabi Saw, memasukkan kebahagiaan pada saudara, menolak turunnya dari mereka dan semua kaum muslimin, menafkahkan rizki yang diberikan oleh Allah, dan untuk mengalahkan nafsu dan setan.”
Manfaat Celengan Sedekah Subuh
Ketika kamu sudah memantapkan niat untuk sedekah subuh, kamu sudah bisa mendapatkan berbagai manfaatnya. Beberapa manfaat itu antara lain:
1. Pengingat Bersedekah
Sebagai umat muslim yang dianjurkan untuk berbagi ke sesama, kita sering kali melupakan amalan yang satu ini. Faktornya pun beragam, misalnya karena belum memiliki rezeki lebih sehingga kita kerap mengurungkan niat hingga lupa.
Nah adanya celengan sedekah ini, secara tidak langsung jadi pengingat untuk bersedekah. Kamu bisa meletakkannya di kamar, di meja, atau di tempat yang gampang untuk dijangkau. Sehingga setiap kali kamu melihatnya, hatimu akan tergerak untuk mengisinya.
2. Memudahkan Bersedekah
Punya celengan sedekah subuh sendiri membuat kita sangat terbantu. Bagaimana tidak? Setiap kita bangun untuk menunaikan salat subuh di rumah, kita tidak perlu berpikir panjang untuk mengisi celengan tersebut.
Misalnya, kita jadi nggak perlu ragu atau malu untuk mengeluarkan sedekah dengan nominal berapapun. Alasan sederhananya ya karena tak ada yang melihat, kecuali dirimu sendiri. Berbeda ketika kita bersedekah secara langsung ke orang atau lembaga sosial.
3. Melatih Kesabaran dan Kontrol Diri
Manfaat lainnya adalah celengan ini akan membantu menahan diri dari godaan menghamburkan uang untuk hal yang kurang penting. Hal ini bisa terjadi karena kamu akan teringat bahwa menabung untuk sedekah lebih bermanfaat daripada yang lain.
Baca Juga: Cara Menabung 10 Juta dalam 6 Bulan & Contoh Perhitungannya
Sehingga kamu akan berpikir dua kali ketika ingin boros. Ditambah lagi, celengan itu akan menyadarkanmu akan keutamaan-keutamaan sedekah yang sangat banyak. Hal ini akan membantumu meneguhkan hati.
4. Membangkitkan Rasa Syukur
Barang sesederhana celengan sedekah juga akan membantumu untuk lebih menghargai hal-hal kecil dalam hidup. Apakah kamu pernah diam sejenak untuk berpikir demikian? Jika belum, kamu belum terlambat untuk menyadarinya.
Sebagai contoh, dengan konsisten mengumpulkan uang Rp1.000 setiap hari, lama kelamaan akan menjadi jumlah yang besar. Uang yang kamu pikir recehan, ternyata juga sangat berharga, setidaknya bagi orang lain yang benar-benar membutuhkan.
5. Menebar Manfaat Lebih Awal
Celengan sedekah subuh dibuat dengan tujuan untuk memudahkan kita dalam menyimpan uang sedekah. Ketika kamu mulai mengisinya setiap pagi, kamu mungkin akan menyadari sesuatu.
Bersedekah di waktu subuh ini membantu kita untuk menebar manfaat dan kebaikan dalam mengawali hari. Bukankah begitu? Niat kita untuk membantu sesama jadi tergugah sejak kita bangun pagi.
6. Belajar Disiplin Menabung
Siapa sangka dengan adanya celengan sedekah, kita bisa sekaligus belajar istiqomah dan disiplin? Seperti yang sudah dibahas sebelumnya, bersedekah subuh dengan cara ini di rumah sangat memudahkan kita.
Celengan itu membantu kita menebar kebaikan, sekaligus melatih kita untuk konsisten dan disiplin dengan apa yang sudah kita niatkan dari awal. Dengan kedisiplinan diri yang terbentuk dari hal kecil itu, nantinya dapat memberikan manfaat yang besar bagi sesama.
Kamu juga bisa mengajarkan anak-anak untuk menabung sejak dini melalui tabungan khusus untuk anak di OCBC mobile, Tanda Junior. Selain mengajarkan disiplin menabung, ada banyak keuntungan kalau menabung di sini.
Setoran awal hanya Rp50 Ribu, tersedia juga perlindungan asuransi, tiga pilihan mata uang, kartu debit, dan internet banking. Usia anak yang bisa memiliki rekening sendiri pun sangat dini, 14 hari.
Untuk membuka tabungan Tanda Junior, kamu membutuhkan:
Setelah semua persyaratan lengkap, kamu bisa melengkapi formulir pembukaan rekening, formulir syarat dan ketentuan umum rekening Tanda Junior, dan menandatangani Sertifikat Kepesertaan Asuransi Tanda Junior. Setelah itu, rekening Tanda Junior untuk anak bisa segera digunakan.
Baca Juga: 8 Cara Menabung Anak Sekolah yang Bikin Rajin dan Semangat!
7. Mendapat Doa dari Malaikat
Seperti yang kita tahu, keutamaan sedekah di waktu menunaikan shalat subuh adalah mendapat doa dari malaikat yang diturunkan Allah ke bumi. Siapa sih yang menolak untuk didoakan kebaikan oleh malaikat?
Nah dengan adanya celengan ini membantu kita untuk ‘panen’ doa setiap pagi. Mengawali hari dengan berbuat kebaikan dan mendapatkan doa, bukankah menjadi kebahagiaan tersendiri?
8. Harta Dilipatgandakan
Sedekah subuh akan menjadi awal kebaikan di hari tersebut. Allah pun berjanji akan melipatgandakan harta yang disedekahkan oleh orang-orang yang bersedekah termasuk di waktu subuh.
Allah SWT berfirman, “Perumpamaan (nafkah yang dikeluarkan oleh) orang-orang yang menafkahkan hartanya di jalan Allah adalah serupa dengan sebutir benih yang menumbuhkan tujuh bulir, pada tiap-tiap bulir seratus biji. Allah melipatgandakan (ganjaran) bagi siapa yang Dia kehendaki. Dan Allah Maha Luas (karunia-Nya) lagi Maha Mengetahui.”
9. Menambah Keberkahan Harta
Sedekah subuh termasuk ke dalam amalan yang akan mendatangkan keberkahan harta yang dimiliki orang yang menunaikannya. Maksudnya adalah, keberkahan harta yang bersih dari perkara haram atau kotor.
Rasulullah SAW bersabda, “Wahai para pedagang, sesungguhnya setan dan dosa hadir dalam jual-beli. Maka iringilah jual-beli dengan banyak bersedekah.” (HR Tirmidzi).
10. Menumbuhkan Kebersamaan
Manfaat yang terakhir adalah, dengan memiliki celengan sedekah subuh ini kamu bisa mengajak anggota keluarga untuk mengamalkannya bersama-sama. Sehingga sedekah subuh ini secara tidak langsung menjadi sarana untuk menggerakkan hati dan menumbuhkan kebermanfaatan melalui kebaikan bersama keluarga.
Nah demikian beberapa manfaat dari sedekah subuh yang sangat mudah dilakukan, salah satunya dengan membuat celengan untuk menyimpan uangnya terlebih dahulu. Semangat menebar kebaikan ya!