Amal saleh adalah perbuatan yang sungguh-sungguh dilakukan dalam rangka menjalankan ajaran agama. Ada banyak amal saleh yang bisa kamu terapkan dalam kehidupan sehari-hari, baik kepada keluarga, masyarakat, maupun lingkungan.
Manfaat amal saleh jika dikerjakan dengan ikhlas antara lain bisa membuatmu mendapat kebaikan di dunia dan akhirat, mendapat pahala berlimpah, hingga dijamin masuk surga oleh Allah swt.
Meski begitu, amal saleh atau perbuatan baik tentunya harus diiringi dengan keimanan yang kuat dan komitmen dalam menjalankan kewajiban serta menjauhi larangan-Nya.
Baca juga: Gaya Hidup Minimalis, 5 Tips Kurangi Barang agar Lebih Hemat
Dalam praktiknya, amal saleh itu bisa dilakukan kepada siapa saja yang ada dalam kehidupan. Kamu bisa mengerjakan amal saleh kepada Allah, kepada sesama manusia atau masyarakat, serta kepada lingkungan.
Lalu apa saja bentuk amal saleh tersebut? Berikut rinciannya.
Menjalankan amal saleh kepada Allah ini dikenal dengan konsep hablum-minallah atau hubungan hamba dengan Allah.
Puncak dari amal saleh kepada Allah adalah menghamba total kepada-Nya dengan menjadi orang yang bertakwa, yaitu yang selalu mengerjakan perintah dan menjauhi larangan. Beberapa amal saleh kepada Allah ini bisa kamu kerjakan sehari-hari:
- Mengerjakan Salat 5 Waktu
Dalam Islam, salat adalah tiang agama dan dianggap sebagai amalan pertama yang akan dinilai di hari kiamat nanti. Artinya, amalan seseorang akan dianggap baik jika shalatnya baik, begitu pun sebaliknya.
Selain itu, shalat adalah satu-satunya perintah yang diberikan secara langsung oleh Allah kepada Nabi Muhammad tanpa perantara. Seperti yang diketahui, perintah-perintah lain diberikan melalui perantara Malaikat Jibril.
Maka shalat memiliki kedudukan yang sangat penting dalam hidup seorang muslim. Selalu kerjakan salat 5 waktu tepat pada waktunya sebagai bentuk penghambaan kepada Allah.
- Membaca Al-Quran
Al-Quran adalah kitab suci umat Islam yang berisi kalam atau firman Allah. Di sana terdapat banyak pelajaran kehidupan, termasuk perintah dan larangan Allah.
Sebagai seorang muslim, kamu diharuskan membaca Al-Quran setiap hari meski tidak ada ketentuan harus membaca berapa halaman. Selain itu, kamu juga perlu memahami isi kandungannya.
- Berdzikir
Selalu mengingat Allah dalam setiap hembusan napas juga merupakan amal saleh yang bisa kamu lakukan. Ada banyak bacaan dzikir yang bisa kamu amalkan dalam melakukan hal ini.
Berdzikir merupakan ibadah yang mudah dilakukan dalam kondisi apapun. Dengan berdzikir, kamu akan selalu mengingat Allah dan mencegah dari melakukan perbuatan tercela.
- Menjalankan Ibadah Sunnah
Ibadah sunnah juga termasuk amal saleh yang bisa kamu kerjakan dalam kehidupan sehari-hari. Misalnya puasa Senin-Kamis, shalat dhuha, shalat tahajud, dan sebagainya.
Namun pastikan kamu sudah menyelesaikan ibadah-ibadah wajib sebelum mengerjakan ibadah sunnah. Pasalnya, secara kasta yang wajib harus didahulukan daripada yang sunnah.
Baca juga: Jual Beli dalam Islam: Pengertian, Hukum, Syarat, & Macamnya
Menjalankan amal saleh kepada masyarakat ini dikenal dengan konsep hablum-minannas, artinya menjaga hubungan baik kepada sesama manusia. Berikut beberapa amal saleh kepada masyarakat yang bisa kamu lakukan.
- Menghormati Orang Tua
Selalu memberikan rasa hormat kepada orang yang lebih tua termasuk dalam amal saleh yang bisa kamu kerjakan. Dalam hal ini, kamu bisa memulainya dalam hubungan keluarga.
Jaga tutur kata yang baik, tidak berbicara dengan nada tinggi, dan selalu menjaga sopan santun adalah implementasi dari rasa hormat tersebut.
- Tolong Menolong
Membantu orang lain yang membutuhkan merupakan amal saleh yang sangat dianjurkan. Bahkan pertolongan yang kamu berikan akan bernilai pahala yang besar ketika diiringi dengan keikhlasan.
Dalam masyarakat, tolong menolong juga sesuatu yang bisa memudahkan urusan kita di masa mendatang. Mungkin saat ini kamu yang menolong, tapi tidak menutup kemungkinan suatu saat kamu menjadi pihak yang perlu pertolongan.
- Bersedekah
Menyisihkan sebagian harta untuk diberikan kepada orang sekitar yang membutuhkan merupakan amalan yang mulia. Sedekah bisa dilakukan dalam bentuk uang, barang, atau transferan.
Dengan kemudahan teknologi, kamu bisa bersedekah kepada masyarakat sekitar tanpa keluar rumah. Manfaatkan layanan Syariah OCBC yang mudah dan aman untuk menyalurkan sedekah kepada tetangga yang membutuhkan.
Baca juga: 7 Cara Berdagang Ala Rasulullah Agar Bisnis Makin Berkah
Berbuat baik kepada lingkungan dan alam juga termasuk amal saleh. Terlebih, kerusakan alam pada saat ini sudah semakin nyata dan disebabkan oleh tangan-tangan jahat manusia itu sendiri.
Berikut beberapa perbuatan baik yang bisa kamu lakukan untuk lingkungan dan alam.
- Melestarikan Alam
Upaya melestarikan alam bisa dilakukan dari hal kecil, seperti membuang sampah pada tempatnya, menjaga kebersihan, hingga melakukan penghijauan dengan menanam tanaman di rumah.
Kamu juga bisa mengikuti aktivitas pelestarian alam yang biasa dilakukan oleh organisasi pemuda dan sebagainya. Intinya, jangan jadikan dirimu sebagai bagian yang ikut merusak alam.
- Ikut Kerja Bakti
Kerja bakti biasanya dilakukan masyarakat secara rutin setiap minggu. Kamu bisa ambil bagian dalam gerakan ini, sebagai bentuk amal saleh kepada lingkungan sekitar.
- Berdonasi Pada Gerakan Konservasi Alam
Beramal saleh kepada lingkungan tidak harus turun langsung. Kamu juga bisa melakukannya dengan cara mendukung gerakan konservasi alam melalui sumbangan atau donasi.
Manfaat fitur-fitur dalam OCBC mobile untuk memudahkan dalam membayar donasi. Misalnya mengirim uang donasi melalui fitur QRIS.
Caranya mudah, kamu hanya perlu login ke OCBC mobile, pilih menu QR Pay, pindai kode, masukkan nominal donasi, lalu verifikasi dengan PIN Transaksi.
Namun kamu tetap harus hati-hati dalam memindai QR Code agar tidak menjadi korban penipuan. Jika merasa ada yang janggal, segera laporkan ke kanal pengaduan OCBC di Live Chat OCBC mobile, WhatsApp di nomor +62-812-1500999, email di tanya@ocbc.id, atau melalui media sosial X (sebelumnya dikenal Twitter) (at) OCBC_indonesia dan (at) TanyaOCBC.
Download OCBC mobile sekarang juga agar amal saleh dalam kehidupan sehari-hari bisa dilakukan dengan lancar!
Baca juga: Syirkah: Macam, Dasar Hukum, Syarat, Rukun, dan Contohnya