Cara Menghitung Bunga Deposito 100 Juta, Mudah dan Cepat!

8 Sep 2023

Cara menghitung bunga deposito 100 juta dalam batas waktu 1, 3, 6, dan 12 bulan.

Apakah Sobat Cuan sudah tahu bagaimana cara menghitung bunga deposito 100 juta?

Bunga deposito adalah salah satu jenis investasi populer karena bersifat low risk, namun hasil bunga yang ditawarkan cukup tinggi.

Jika sudah memahami bagaimana cara hitung bunga deposito dengan benar, tentunya Sobat Cuan bisa memprediksikan seberapa besar keuntungan yang akan didapat nanti.

Untuk mengetahui lebih lanjut terkait perhitungan bunga deposito, yuk simak artikel berikut!

Rumus Menghitung Bunga Deposito

Ada dua cara perhitungan bunga deposito berdasarkan jangka waktu pendapatan yang bisa Sobat Cuan gunakan. Berikut masing-masing penjelasannya.

1. Berdasarkan Pendapatan per Jatuh Tempo

Salah satu cara menghitung bunga deposito 100 juta adalah berdasarkan total pendapatan yang didapatkan setiap jatuh tempo. Rumus perhitungannya seperti berikut ini:

Total Pendapatan Deposito = Jumlah Setoran + (Keuntungan Bunga Deposito - Jumlah Pajak Deposito)

Untuk mengetahui berapa keuntungan deposito, maka Sobat Cuan bisa mencari dengan rumus ini:

Keuntungan Bunga Deposito = (Jumlah Setoran x Suku Bunga x Jumlah Tenor) : 365 hari

Lalu, untuk mencari berapa besaran pajaknya, Sobat Cuan dapat menggunakan rumus berikut:

Jumlah Pajak Deposito = Keuntungan Bunga Deposito x Tarif Pajak

2. Berdasarkan Pendapatan per Bulan

Sobat Cuan juga bisa menghitung bunga deposito dengan total pendapatan yang didapatkan setiap bulan. Adapun rumus perhitungannya sebagai berikut:

Bunga Deposito = (Jumlah Setoran x Suku Bunga x 80% x 30 hari) : 365 hari

Sebagai catatan, 80% di atas adalah persentase pendapatan dikurangi persentase pajak yang harus ditanggung berkisar 100%-20%.

Cara Menghitung Bunga Deposito 100 Juta

Supaya Sobat Cuan lebih paham bagaimana cara hitung bunga deposito 100 juta, di bawah ini ada beberapa simulasi perhitungan dengan jangka waktu yang bervariasi. Berikut rinciannya:

1. Cara Menghitung Bunga Deposito 100 Juta Selama 1 Bulan

Misalnya, Sobat Cuan ingin menyimpan dana deposito sebesar Rp100.000.000 untuk jangka waktu 1 bulan.

Suku bunga deposito ditetapkan sebesar 6% dengan potongan pajak 20%.

Maka, Sobat Cuan dapat menggunakan rumus pendapatan per bulan sebagai berikut:

Bunga Deposito = (Jumlah Setoran x Suku Bunga x 80% x 30 hari) : 365 hari

Bunga Deposito = (100.000.000 x 6% x 80% x 30 hari) : 365 hari

Bunga Deposito = (144.000.000) : 365 hari

Bunga Deposito = Rp394.520

Dari hasil perhitungan di atas, maka bunga deposito yang bisa didapatkan setiap bulannya adalah Rp394.520.

Baca juga: Deposito Online: Syarat, Keuntungan Hingga Cara Membukanya

2. Cara Menghitung Bunga Deposito 100 Juta Selama 3 Bulan

Sebagai contoh, Sobat Cuan berencana menyimpan dana sebesar Rp100.000.000 dengan jangka waktu 3 bulan.

Suku bunga deposito yang ditetapkan adalah sebesar 5% dengan potongan pajak 20%. Maka, Sobat Cuan bisa menggunakan rumus pendapatan per bulan sebagai berikut:

Bunga Deposito = (Jumlah Setoran x Suku Bunga x 80% x 30 hari) : 365 hari

Bunga Deposito = (100.000.000 x 5% x 80% x 30 hari) : 365 hari

Bunga Deposito = (120.000.000) : 365 hari

Bunga Deposito = Rp328.767

Dari hasil perhitungan tersebut, maka bunga deposito yang akan Sobat Cuan dapatkan per bulan sebesar Rp328.767.

Untuk mendapatkan hasil dalam jangka waktu 3 bulan, maka bunga deposito di atas dapat dikalikan dengan 3.

Bunga Deposito = 328.767 x 3 = Rp986.301.

3. Cara Menghitung Bunga Deposito 100 Juta Selama 6 Bulan

Sebagai permisalan, untuk memulai usaha baru, Sobat Cuan ingin menyimpan dana deposito sebesar Rp100.000.000 selama 6 bulan (180 hari).

Kemudian, suku bunga deposito yang ditetapkan adalah sebesar 5% dengan potongan pajak 20%.

Di simulasi ini, Sobat Cuan akan menggunakan rumus pendapatan per jatuh tempo sehingga harus dicari terlebih dahulu keuntungan bunga deposito sebagai berikut:

Keuntungan Bunga Deposito = (Jumlah Setoran x Suku Bunga x Jumlah Tenor) : 365 hari

Keuntungan Bunga Deposito = (100.000.000 x 5% x 180) : 365 hari

Keuntungan Bunga Deposito = (900.000.000) : 365 hari

Keuntungan Bunga Deposito = Rp2.465.753.

Setelah itu, Sobat Cuan harus mencari jumlah pajak deposito seperti di bawah ini:

Jumlah Pajak Deposito = Keuntungan Bunga Deposito x Tarif Pajak

Jumlah Pajak Deposito = 2.465.753 x 20%

Jumlah Pajak Deposito = Rp493.150.

Kalau Sobat Cuan sudah menemukan berapa keuntungan bunga dan jumlah pajak yang diperlukan, maka langkah selanjutnya adalah:

Total Pendapatan Deposito = Jumlah Setoran + (Keuntungan Bunga Deposito - Jumlah Pajak Deposito)

Total Pendapatan Deposito = 100.000.000 + (2.465.753 - 493.150)

Total Pendapatan Deposito = 100.000.000 + 1.972.603

Total Pendapatan Deposito = Rp101.972.603.

Dengan begitu, total pendapatan deposito selama 6 bulan sebesar Rp101.972.603.

Baca juga: Deposito vs Reksadana, Mana Lebih Cocok dan Menguntungkan?

4. Cara Menghitung Bunga Deposito 100 Juta Selama 1 Tahun

Contoh terakhir, Sobat Cuan ingin menyimpan dana sebesar Rp100.000.000 dengan jangka waktu 1 tahun (12 bulan).

Apabila suku bunga sebesar 7% dengan potongan pajak 20%, maka Sobat Cuan dapat menghitung seperti di bawah ini:

Bunga Deposito = (Jumlah Setoran x Suku Bunga x 80% x 30 hari) : 365 hari

Bunga Deposito = (100.000.000 x 7% x 80% x 30 hari) : 365 hari

Bunga Deposito = (168.000.000) : 365 hari

Bunga Deposito = Rp460.273

Dengan hasil per bulan sebesar Rp460.273, maka langkah selanjutnya untuk mengetahui bunga deposito selama 1 tahun adalah:

Bunga Deposito = 460.273 x 12 = Rp5.523.276.

Manfaat Mengetahui Simulasi Deposito

Sejumlah manfaat dapat diperoleh apabila Sobat Cuan tahu cara menghitung bunga deposito 100 juta dengan benar.

Selain mengetahui perkiraan keuntungan yang akan di dapat, Sobat Cuan juga bisa lebih terencana dalam melakukan manajemen keuangan.

Manfaat lain dari mengetahui cara hitung bunga deposito adalah Sobat Cuan dapat memaksimalkan investasi untuk mendapatkan profit yang lebih banyak.

Demikian sederet informasi terkait cara menghitung bunga deposito 100 juta dalam jangka waktu tertentu.

Bagaimana, apakah Sobat Cuan tertarik untuk deposito? Jika iya, maka Sobat Cuan bisa membuka rekening Deposito IDR di OCBC NISP.

Dengan berinvestasi deposito di OCBC NISP, Sobat Cuan bisa mendapatkan berbagai macam keuntungan, seperti jangka waktu fleksibel dan dana penempatannya yang ringan, yaitu minimal Rp8 juta.

Jadi, tunggu apalagi? Yuk buka Deposito IDR di OCBC NISP sekarang!

Baca juga: 7 Tips Memilih Deposito yang Tepat & Terpercaya, Wajib Tahu!


Story for your Inspiration

Baca

Investasi - 17 Apr 2025

Harga Emas Catatkan Rekor Baru!

Baca

Edukasi, Life Series - 9 Apr 2025

US “Liberation Day” - Tariffs, tensions, and turbulence

See All

Produk Terkait

Individu

Individu

Solusi perbankan OCBC siap bantu kamu penuhi semua aspirasi dalam hidup #TAYTB
OCBC mobile
ONe Mobile

OCBC mobile

Tumbuhkan uang dalam 1 aplikasi bersama OCBC mobile yang baru.
Nyala

Nyala

Dorong ambisimu untuk wujudkan kebebasan finansial, karena Tidak Ada Yang Tidak Bisa dengan Nyala OCBC

Download OCBC mobile