Dalam beberapa tahun terakhir, instrumen emas terlihat mengalami kenaikan harga yang cukup menarik, terutama disaat meningkatnya kekhawatiran investor terhadap kondisi ekonomi.
Investasi Emas Sebagai Aset Lindung Nilai
Ditengah meningkatnya ketidakpastian ekonomi global, investor akan cenderung mencari instrumen investasi yang dapat memberikan keamanan dan kenyamanan bagi pemiliknya. Dalam beberapa tahun terakhir, instrumen emas terlihat mengalami kenaikan harga yang cukup menarik, terutama disaat meningkatnya kekhawatiran investor terhadap kondisi ekonomi. Seperti yang terjadi pada saat pandemi Covid 19 di tahun 2020, yang menyebabkan ekonomi global bertumbuh negatif. Begitu pula pada tahun 2023 hingga 2024, harga emas juga mengalami kenaikan ditengah memanasnya Perang Timur-Tengah, hingga terpilihnya Donald Trump sebagai Presiden AS dengan ancaman tarif dagang yang lebih tinggi. Kondisi ini membuat investor memburu instrumen yang dinilai aman, dan memberikan perlindungan terhadap asset.
Source: Bloomberg, 3 Maret 2025
Selain itu Emas juga berfungsi sebagai aset lindung nilai, ditengah volatilitas nilai tukar Rupiah yang dapat mendorong kenaikan inflasi lebih lanjut.
Source: Bloomberg, 3 Maret 2025
Dapat terlihat pada grafik di atas, pelemahan mata uang Rupiah, bergerak searah dengan kenaikan harga emas. Sebab harga emas dalam negeri juga dipengaruhi dari pergerakan mata uang Rupiah. Disaat nilai tukar Rupiah tertekan, maka akan mendorong kenaikan harga emas, dan sebaliknya. Sehingga antisipasi dari dampak pelemahan mata uang Rupiah dapat dilakukan dengan berinvestasi pada instrumen Emas.
Investasi emas yang aman dan nyaman
Saat ini ada cara mudah untuk berinvestasi atau menyimpan asset kita dalam bentuk emas, yaitu melalui tabungan emas. Bank OCBC bekerja sama dengan Pegadaian, menawarkan kemudahan untuk berinvestasi pada emas secara elektronik atau digital melalui aplikasi OCBC Mobile. Apa saja keunggulan Tabungan Emas Bank OCBC?
Pada Tabungan Emas, investor tidak perlu khawatir bahwa transaksi jual-beli tidak diikuti oleh persediaan emas fisik karena fisik emas dititipkan atau disimpan pada Pegadaian. Setelah melakukan pembelian, apabila dibutuhkan, fisik emas dapat dicetak di gerai Pegadaian**.
*)Terdapat syarat minimum gramasi emas untuk dicetak dan terdapat biaya cetak emas yang mengikuti ketentuan Pegadaian.
**)Gerai Pegadaian harus sudah ditentukan saat Nasabah melakukan registrasi di awal.
Langkah mudah registrasi diawal :
Informasi lebih lanjut, silahkan klik tautan berikut https://www.ocbc.id/id/individu/simpanan/tabungan-emas/tabunganemas-individu
Catatan Penting: